Awal Gerakan, Rayon Cakraningrat Ziarah Ke Makam Cakraningrat IV



Bangkalan, Pengurus Rayon Cakraningrat PMII STKIP PGRI Bangkalan yang baru saja dilantik mengajak para kadernya untuk berziarah ke makam Cakraningrat IV Sultan Abd. Kadirun di Masjid Agung Bangkalan pada hari Selasa 27 Maret 2018. Ziarah ini dilakukan oleh rayon cakraningrat sebagai salah satu bentuk awal untuk memulai suatu gerakan PMII di jenjang rayon dan sekaligus bersyukur atas suksesnya jajaran kepengurusan baru yang telah dilantik pada minggu 25 maret 2018 kemarin.

Nama Rayon Cakraningrat memang mengambil dari salah satu kerajaan terbesar di pulau Madura yaitu Cakraningrat dan sebagai rasa syukur dengan nama Cakraningrat membuat pengurus memutuskan untuk mengunjungi makam Cakraningrat IV dengan harapan nama rayon cakraningrat dalam membangun suatu gerakan dapat berjalan dengan lancar. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahim antar anggota dan pengurus rayon serta mengasah solidaritas.

Ketua Rayon Cakraningrat Imam Syafi’i mengatakan “Ziarah ke makam Cakraningrat ini rencana awalnya dilakukan sebelum pelantikan, tapi sahabat-sahabati rayon juga banyak yang sibuk mempersiapkan pelantikan,” tuturnya. Dia juga berencana untuk melakukan ziarah tidak hanya sekali dalam setahun. “ini juga buat ajang pemanasan untuk merealisasikan program kerja yang telah kami rancang sebelumnya, jadi istilahnya wajib sowan dulu sama yang punya nama cakraningrat,” tuturnya.

Dia juga menyampaikan pesan kepada kader-kader khususnya rayon cakraningrat untuk selalu berjuang bersama demi lancarna proses kaderisari di tatanan rayon serta menghimbau kepada pengurus dan anggotanya untuk selalu ikut andil dalam organisasi kampus seperti HMJ dan UKM. “Ya kita harus bisa bersaing di kampus, karena bagaimanapun juga kampus harus kita kuasai dengan begitu kan mudah untuk perekrutan kader,” imbuhnya. (de/m27)

PMII STKIP PGRI Bangkalan Gelar Pelantikan Raya di Pondok pesantren


Bangkalan, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) STKIP PGRI Bangkalan melaksanakan pelantikan raya komisariat dan rayon di pondok pesantren Al-Hikam Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan pada tanggal 25 maret 2018. Kegiatan ini dihadiri oleh kader PMII Se-Bangkalan dan juga Pengurus Cabang PMII Bangkalan. 

Pondok pesantren dipilih sebagai tempat dilantiknya komisariat serta dua rayon yaitu rayon cakraningrat dan sunan cendana, bertujuan agar PMII saat ini tidak terlalu jauh pada lingkungan pondok karena bagaimanapun pondok pesantren adalah salah satu tempat untuk menggali pengetahuan agama serta PMII merupakan organisasi kemahasiswaan yang berasaskan pancasila dan nilai-nilai islam. Ketua pelaksana pelantikan (Moh. Rosyid) mengatakan “pelantikan ini memang digelar di lingkungan pondok pesantren, tapi ada keunikan tersendiri dalam acara ini dengan memakai tiga bahasa”. Penggunaan tiga bahasa yaitu bahasa arab, bahasa inggris dan bahasa Indonesia menjadi suatu hal yang menarik dan tidak membosankan bagi para tamu undangan dan kader PMII. “Karena kalau berbicara PMII tidak afdol jika konsepnya biasa-biasa saja,” tuturnya.

Pelantikan ini mengangkat tema memantapkan keyakinan demi membentuk komitmen gerakan dengan tujuan untuk membangun sebuah gerakan yang solid dan aktif, kunci utamanya adalah keyakinan. Moh. Ikhsan, selaku ketua komisariat PMII STKIP PGRI Bangkalan terpilih periode 2018-2019 menyampaikan beberapa hal yaitu mengajak kader baik di jenjang kepengurusan rayon maupun komisariat untuk selalu bersemangat serta aktif dalam mengikuti kegiatan-kegiatan PMII. “Kader sekarang kuantitasnya banyak, kalau di kampus kita mayoritas sudah menguasai kampus tapi juga imbangi dengan kualitas yang baik,” ucapnya. Moh. Ikhsan juga berpesan agar tetap menjaga solidaritas antar kader, perbedaan pendapat memang selalu muncul namun dari perbedaan itulah diharapkan menjadi satu kesatuan yang akan membuat PMII ke depannya lebih progresif baik di dalam kampus maupun di luar kampus. 

Ketua Cabang PMII Bangkalan (Bahiruddin) juga menyampaikan pesannya agar komitmen yang telah ada harus dijalankan dengan baik agar PMII di kampus STKIP PGRI Bangkalan dapat menjadi aktor perubahan di dalam kampus. Menurutnya, perkembangan PMII di STKIP PGRI Bangkalan dari tahun ke tahun semakin meningkat dilihat dari banyaknya kader yang tergabung didalamnya. “saya berterima kasih kepada panitia pelantikan karena telah mengingatkan PMII untuk tak terlalu jauh dari lingkungan pondok,” ujarnya.(de/m27)